August 26, 2009

REVIEW: G.I. JOE: THE RISE OF COBRA






































"When all else fails, they don't"

Sorry for the lack updates, saya memang baru sempat nonton G.I. Joe hari ini, dari kemarin kepengen nonton tapi entah kenapa selalu tergoda untuk nonton film lainnya dulu (Orphan, The Proposal). Saya memang tidak terlalu menaruh ekspektasi tinggi untuk G.I. Joe, tapi memang pasti bakal ditonton juga sih soalnya khan ada Channing Tatum! Hihihi.. Ceritanya sih standart tentang agen pemerintah bernama G.I. Joe yang dipimpin Jendral Hawk (Dennis Quaid) dan beranggotakan Duke (Channing Tatum), Ripcord (Marlon Wayans), Heavy Duty (Adewale Akinnuoye), Scarlett (Rachel Nichols), Snake Eyes (Ray Park), dll. Tim G.I. Joe mendapatkan tugas untuk melawan tim Cobra, Baroness (Sienna Miller) dan Storm Shadow (Lee Byung Hun). Tim Cobra berkerja sama dengan James McCullen (Christopher Eccleston) seorang pengusaha senjata paling hebat yang berhasil membuat sebuah senjata berbasis teknologi nano yang mampu menghancurkan segala unsur logam menjadi tidak tersisa. Bisa ditebak, terjadilah aksi perebutan senjata nano tersebut sepanjang film. Menurut saya film ini cukup menghibur, full action. Setiap scene terasa sangat cepat sampai-sampai saya yang tadi mau permisi ke toilet pun terpaksa menahan sampai akhir film. Hehe.. Dari awal sampai akhir intensitas adegan actionnya selalu tinggi, meski tetap diselingi sedikit humor dan adegan flashback. Akting pemainnya semua biasa-biasa saja termasuk Channing Tatum. Tapi yang pasti para pria pasti akan senang sekali nonton G.I. Joe karena ada duo cantik Sienna Miller dan Rachel Nichols yang selalu tampil sexy sepanjang film. Untuk menonton G.I. Joe rasanya kita tidak perlu terlalu memusingkan jalan cerita atau akting para pemainnya, karena memang ini hanya menghibur dari segi action saja. Didukung para pemain yang enak dilihat dan adegan baku hantam dengan dibalut peralatan super canggih, sudah pasti anda betah duduk selama 2 jam. Memang special effect disini masih belum sempurna, terkadang saya merasa terlalu 'berlebihan' di beberapa scene, tapi tetap asik untuk ditonton koq! Saran saya sih lebih baik memang langsung menonton di bioskop supaya lebih seru. Well, I must say that this is not a masterpiece, but I actually enjoyed it! :)

+ komentar + 7 komentar

August 26, 2009 at 6:10 PM

4 kata buat GI Joe.
cheesy. annoying. childish. eye-candy.
nuff said.

Terimakasih .mister.dison. atas Komentarnya di REVIEW: G.I. JOE: THE RISE OF COBRA
August 26, 2009 at 10:05 PM

haha.. koq gue ga merasa terganggu banget yaa? mungkin karena ga menaruh harapan tinggi, jadinya begitu nonton trus filmnya biasa-biasa aja yaudah gpp. lumayan menghibur sih klo buat gue. :)

August 26, 2009 at 10:05 PM

Wah, kayaknya bakalan jadi film action hiburan paling seru nih. Enggak apa-apa kalo ceritanya ringan selama memanjakan mata. Enggak setiap hari 'kan dapat film menghibur seperti ini. Belum nonton nih, jadi belum bisa komentar apa-apa ...hehehe. Eh, lama enggak buka internet, eh blog kamu sudah berubah. Keren juga head blognya. ^_^

Terimakasih hakimicture atas Komentarnya di REVIEW: G.I. JOE: THE RISE OF COBRA
August 27, 2009 at 12:19 PM

makasih mas hakim.. hehehehehe.. :)

Anonymous
September 12, 2009 at 7:58 PM

kak .
aku pgn tauk review nya inglorious basterd .
*tulisannaa bener gag? muph lug salah .*
soalnaa akow oda coba ngubek" blog kakak ttg pilm ituu .
tpi tetep gag ada .
tlg dreview ya kak?
makasii bnyag .

Terimakasih Anonymous atas Komentarnya di REVIEW: G.I. JOE: THE RISE OF COBRA
September 14, 2009 at 12:05 AM

blom bisa di review nih, soalnya diriku belum nonton, khan belum keluar di bioskop sini.. hehe..
nanti kalau udah main pasti lsg nonton n review koq, tenang aja.. :)

Anonymous
September 15, 2009 at 7:51 PM

trima kasii bnyag kak Gabby .
aku tunggu review naa .
=)

Terimakasih Anonymous atas Komentarnya di REVIEW: G.I. JOE: THE RISE OF COBRA

Post a Comment