"Leave Your Comfort Zone"
Due Date adalah film terbaru karya Todd Phillips, sutradara yang berhasil membuat banyak orang tertawa setengah mati dengan The Hangover (2009) - sebentar lagi The Hangover 2 (2011) juga akan hadir. Kali ini Todd menggandeng Robert Downey Jr. dan Zach Galifianakis, keduanya merupakan aktor dan komedian yang memang terbilang serba bisa. Kalau mendengar nama dua pemeran utama dalam Due Date sepertinya filmnya menjanjikan, saya sudah membayangkan akan tertawa sampai sakit perut sebelum menonton film ini. Ternyata benar! Film ini menurut saya punya ‘formula’ tepat yang mampu membuat saya serta para penonton lainnya tertawa terpingkal-pingkal. Pasangan Downey dan Galifianakis sangat cocok dan chemistry mereka terasa sekali, seperti sepasang teman baik nan konyol yang siap membuat penonton tertawa dan percaya apa yang mereka alami.
Peter Highman (Robert Downey Jr.) adalah seorang eksekutif yang sedang mencoba pulang ke L.A. dengan tepat waktu agar ia bisa menyaksikan secara langsung proses kelahiran anak pertamanya. Namun ternyata semua tidak berjalan semulus rencananya. Pertemuannya dengan seorang calon aktor yang berpenampilan flamboyan, Ethan Tremblay (Zach Galifianakis), membuat perjalan Peter hancur seketika. Mereka berseteru di dalam pesawat sampai akhirnya dikeluarkan dan dikenakan sangsi 'no fly'alias tidak boleh terbang sampai batas waktu yang ditentukan. Lalu karena tas dan dompetnya ikut terbawa terbang, mau tidak mau Peter menerima tawaran Ethan untuk pergi bersama-sama, karena ia pun sedang menuju Hollywood untuk mengejar karirnya sebagai aktor. Dimulailah perjalanan penuh bencana antara Peter dan Ethan serta Sonny, anjingnya yang 'lucu'. :)
Penampilan brilliant dari duo Downey dan Galifianakis lah yang berhasil mencuri perhatian penonton dalam Due Date. Tentu saja jalan cerita bertema 'road trip' ini bukanlah hal yang baru, sudah biasa sekali. Ya, memang tidak ada yang istimewa dengan plot cerita yang ditawarkan Due Date, so predictable. Akan tetapi membuat sebuah film ringan seperti ini menjadi sesuatu yang memorable dalam benak penonton tentunya bukan hal yang mudah, contohnya The Hangover. Due Date mungkin tidak seheboh The Hangover, tetapi film ini memiliki semua hal yang dibutuhkan sebuah ‘road trip movie’ dengan porsi yang pas dan hal ini membuatnya sangat asik untuk ditonton, jokes yang ada dijamin akan membuat penonton tidak hentinya tertawa. Apalagi akting kedua pemeran utamanya yang memang jempolan. Kehadiran beberapa cameo seperti Michelle Monaghan, Jamie Foxx, Danny McBride, dan Juliette Lewis pun membuat film ini lebih meriah. Saya akui kalau saya tertawa sampai sakit perut pada saat menonton film ini. The funniest movie (for me) this year!
Post a Comment